Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Boven Digoel memperkirakan wilayah Papua Selatan akan mengalami curah hujan dengan intensitas menengah hingga tinggi dalam 10 hari ke depan. Forecaster BMKG Boven Digoel, Eka Alfred Sagala menyampaikan d

br68773d0ada40a.jpeg

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Boven Digoel memperkirakan wilayah Papua Selatan akan mengalami curah hujan dengan intensitas menengah hingga tinggi dalam 10 hari ke depan. Forecaster BMKG Boven Digoel, Eka Alfred Sagala menyampaikan dalam sepekan terakhir hujan terjadi hampir setiap hari dan tren ini diperkirakan akan berlanjut.

"Untuk kondisi cuaca secara umum, khususnya dalam 10 hari ke depan, curah hujan tergolong menengah hingga tinggi. Seminggu ke depan didominasi oleh hujan sedang," ujar Eka, Senin (14/7/2025).

Suhu udara di wilayah ini diperkirakan berkisar antara 24 hingga 32 derajat Celsius, dengan tingkat kelembaban yang cukup beragam mulai dari 28 persen hingga mencapai 99 persen. Pergerakan angin di wilayah Papua Selatan juga terpantau cukup variatif.

 "Arah angin tidak bisa dipastikan secara dominan karena bisa bergerak dari berbagai arah  timur, utara, barat, maupun selatan," jelasnya.

Sementara itu, kecepatan angin berkisar antara 0 hingga 22 km/jam. Dengan kondisi ini, masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi hujan deras dan perubahan cuaca yang cepat.

BMKG terus memantau perkembangan cuaca dan akan memberikan pembaruan secara berkala kepada masyarakat.