IFP Resmi Diperkenalkan di SMP Negeri 2 Tanah Merah Boven Digoel IFP Resmi Diperkenalkan di SMP Negeri 2 Tanah Merah Boven Digoel

br691e5f60a0cff.jpg

Tanah Merah, InfoPublik – SMP Negeri 2 Tanah Merah, Kabupaten Boven Digoel, turut serta dalam peluncuran Pemanfaatan Interactive Flat Panel (IFP) oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto melalui Zoom Meeting, Senin (17/11/2025).

Program ini menjadi bagian dari upaya digitalisasi pembelajaran sebagai analisis program prioritas presiden untuk meningkatkan kualitas pendidikan nasional.

Interactive Flat Panel (IFP) adalah perangkat layar sentuh digital modern yang menggabungkan fungsi papan tulis, monitor, komputer, dan proyektor dalam satu perangkat interaktif. Pemanfaatan teknologi ini diharapkan dapat menciptakan proses belajar mengajar yang lebih efektif, kreatif, dan relevan dengan kebutuhan era digital.

SMP Negeri 2 Tanah Merah menjadi salah satu sekolah yang telah menerima satu unit perangkat IFP dari Pemerintah Republik Indonesia. Sebelum resmi mengoperasikannya, pihak sekolah mengikuti peluncuran IFP yang dipimpin Presiden melalui konferensi virtual.

Kepala SMP Negeri 2 Tanah Merah, Alegona Kirop, mengungkapkan rasa syukur dan antusiasme atas dukungan pemerintah tersebut. Menurutnya, kehadiran perangkat ini membawa semangat baru bagi guru dan peserta didik.

“Kami sebagai kepala sekolah dan para guru merasa senang dengan peluncuran tadi, dan reaksi anak-anak juga sangat positif. Mereka senang karena perangkat ini sangat membantu proses belajar mengajar,” ujarnya.

Alegona berharap penambahan perangkat sejenis dapat terus dilakukan pemerintah agar semakin banyak ruang kelas yang bisa memanfaatkan teknologi pembelajaran modern. Dengan demikian, pengalaman belajar siswa dapat semakin maksimal dan merata.

(MC Boven Digoel/Angga)